twitter



Serang: Menyerang titik Jenuh! 


Pendopo Gubernur

Sudah sangat lama ku rencanakan untuk berkunjung ke daerah yang satu ini, ibu kota salah satu provinsi termuda di Indonesia. Provinsi yang terkenal dengan atraksi "membacok tubuh" tanpa terluka (debus. red), terkenal dengan kepandaian ilmu kanuragan, dll, BANTEN! dan "Attack City" adalah Ibu Kotanya! SERANG

Setelah 4 tahun menunggu akhirnya di semester terakhir masa perkuliahanku, dengan tekat "refreshing" hahaha, akhirnya kumantapkan hati, untuk berkunjung ke salah satu kediaman teman terbaikku! Setiawan Chogah ( baca tulisanku "sahabat"). Ni anak udah marah tingkat dewa kali ya, karena selama ini dia yang terus bolak-balik Serang-Depok untuk berkunjung, "and now My turn to visit him!"


Kamis, 2 Mei 2013 bertepatan dengan hari pendidikan, aku bergerak dengan mobil ARIMBI dari Pasar Rebo menuju Serang, bersama si Awang dan Yusuf. Si Awang sebelumnya ada liputan di Kampus UI, jadi lebih enak karena da tuan rumah yang mengarahkan jalan! Tersesat di Jalan....aku tak mau! mending tersesat ke hati siapa gitu! hahaha.

Jam 21.30 akhirnya telah tampak panorama malam kota serang, cukup tenang dibandingkan dengan hiruk pikuknya Depok! hahaha si awang langsung membangga-banggakan kota tempat dia mengais kehidupan ( hahaha pahit!), dia memang sangat tidak nyaman dengan Depok, kendaraan yang berseliweran, kalo menyeberang jalan harus mempertahankan nyawa dengan sangat amat beratnya! tapi di Serang, Cukup Mulus.

Note special: "kalo mau naik angkot tanya dulu "mas-mas JAWA atau ROYAL!

Banten Muda, adalah tempat pertama yang ku kunjungi, salah satu penerbit terkemuka di Serang, Buletin Banten Muda telah mengudara untuk kalangan remaja Banten, dan si Awang sahabatku ini adalah salah satu "Pers" di sana. Dunia ini adalah dunia yang selama ini dia cari! 
Setiawan Chogah - Me

Hari berganti Jumat, menghabiskan malam dengan tenang, dan bersiap melepas pusing oleh si sakti SKRIPSI  sejenak di kota ini. menjelang jumat sampai sore pukul 3 an masih betah di Posko Bantem Muda, dan juga si Awang yang akan menjadi Tour Guide masih betah dengan bantal nya, udah berapa liter air yang mengalir ya?! jam 4 tak terasa, akhirnya perjalanan dimulai juga. Dengan canda dan tawa khas duo ini, kami menyelusuri jalan - jalan kehidupan Serang, hahaha. Berkunjung ke tokonya si awang terlebih dahulu dan bertemu dengan Tour Guide gila lainnya dari Serang! Dionisius Bembi namanya! teman dekatnya si awang! kesan pertama dengan ni anak, cukup tidak waras! dengan bahasa fulgar, dia dan si awang bercakap dengan riuhnya, "Kemana aje lo Tolol, Bego lo njing!" "eh Elo yak, Nyet, gw ...., tolol!" kocak abiss. 
Bemboy_Me

Si Awng dan Bemboy telah menjadi Tour Guide gue, sehari itu. Sebelum berkunjung ke Pasar Serang (*lupa namanya) berhenti sejenak di Rumah si Bemboy, ni anak belum mandi dari tahun kemaren, so dari pada ntar orang se-Serang pingsan mending disuruh mandi dulu! hahaha. Jam 5 lewat seperampat gue and the guiders telah memasuki komplek Pasar Raya, seru, panas, dan yang pasti cukup melelahkan! yang gue ingat : ini tempat sangat mengingatkan gue dengan Pasar Raya Padang, suasananya berasa di kampung halaman, sore-sore yang tidak terlalu riuh! Santap Sate Padang, Bikin Video Heboh ala Turis Bule di tengah pasar yang bikin orang-orang geger, hahaha

Lanjut, Perjalanan Menuju Alun-alun Kota Serang! I Love It So Much , Suasana di alun-alun sangat menenangkan, luas, adem, rame tapi tak bikin gaduh, tempat yang sangat cocok untuk melepas penat. Taste nya Tepat, tak Kurang dan tak Lebih! legit bak roti lapis Medan! lho! Kalo gue stress , pusing atau apa sepertinya tempat ini menjadi destinasi yang oke buat dikunjungi! MENYERANG TITIK JENUH, Menghidupkan kembali titik Fokus yang mulai Memudar! . Kemudian menyeberangi alun-alun dengan langkah yang sudah mulai goyah akhirnya perjalanan wisata di Serang berakhir dengan apik di Pendopo Gubernur Banten. Bangunan Khas Belanda ini membuat takjub, sebagai tempat terakhir yang di kunjungi ini adalah pemilihan yang tepat! #ada Badak juga lho disini!

Badak
Pondok Tiara

Capek, Seru, Tenang! sebelum berbalik ke kediaman untuk istirahat tak seru kalo tidak mengunjungi salah satu tempat peristirahatan yang GAUL di Serang! PONTIR menjadi pilihan, singkatan dari Pondok Tiara! Segelas Cup dingin menjadi penawar dahaga sehabis berkeliing, diiringi music live membuat pikiran lebih tenang! jam 9 malam tak terasa, dan kamipun kembali pulang!

Malam terakhir di Serang, seruuuuuuuuuuuuuuuuuuu, ketika sampai di Banten Mudapun di suguhkan dengan tayangan X-Factor yang ternyata Mikha harus pulang! trus?! masalah buat gw?! hahaha ngak nyambung. capek..... terkapar!

Jam 5 subuh ku mantapkan membuka mata untuk kembali ke Kostan tercinta di Pondok Cina, Depok! 

Serang! nantikan kunjunganku berikutnya, Terima kasih atas waktumu, dan memberikanku kesempatan mengenal dan menginjak tanahmu! Friend?! :):)



Kostan Tercinta, 7 Mei 2013
Terbangun di tengah malam




0 comments:

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung, datang lagi ya.